Siaran Pers

UNOPS bermitra dengan Pemerintah Jepang untuk Membantu Kesiapan Menghadapi COVID-19 di Indonesia

11 Agustus 2022

Bekerjasama dengan Pemerintah Jepang, United Nations Office for Project Services (UNOPS) telah menyalurkan peralatan medis esensial, perlengkapan medis dan alat pelindung pribadi untuk mendukung upaya kesiapan dan respon Pemerintah Indonesia menghadapi COVID-19.

 

Sejak Mei 2020, UNOPS dan Pemerintah Jepang telah bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia untuk melengkapi rumah sakit-rumah sakit dengan peralatan dan perlengkapan medis untuk pasien COVID-19, selain juga menguatkan kesiapan kesehatan sistem kesehatan Indonesia dalam merespon COVID-19. Dengan pendanaan 4 juta Dolar AS dari Pemerintah Jepang, UNOPS telah menyalurkan obat-obatan dan peralatan medis, termasuk ventilator untuk Unit Gawat Darurat, peralatan testing COVID-19, mesin PCR, ambulans, dan peralatan lain bagi pencegahan dan pengobatan kasus COVID-19 secara efektif dan tepat waktu. Sejak awal dari proyek ini, kemitraan bersama tersebut telah menolong lebih dari 16,000 pasien kritis, selain mendukung kerja dari 1,750 pekerja kesehatan di lebih dari 30 rumah sakit.

 

Proyek 2 tahun ini sekarang telah berakhir dengan pengadaan, instalasi dan pelatihan untuk penggunaan 65 ventilator terakhir.

 

Pemerintah Jepang juga telah menyediakan bantuan tambahan sebesar 5.6 juta Dolar AS untuk proyek 4-bulan melalui UNOPS di mana UNOPS membantu Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan RI dalam pengadaan 2,800 Konsentrator Oksigen; untuk membantu sistem kesehatan nasional menghadapi merebaknya Varian Delta COVID-19 pada 2021.



 

Berbicara mengenai proyek: 

 

Yang Mulia Bapak Kenji Kanasugi, Ambassador of Japan to Indonesia mengatakan: “Saya berbahagia bahwa proyek kerjasama Jepang - UNOPS ini telah berakhir dengan pencapaian nyata, yaitu pengadaan peralatan medis esensial yang telah menyelamatkan banyak jiwa dan memperkuat kesiapan sektor kesehatan di Indonesia. Saya ingin mengulangi komitmen kuat Jepang bagi kemitraan dengan Indonesia, terutama di masa krisis.”

 

Ibu Samina Kadwani, Direktur UNOPS untuk Indonesia, Thailand, Papua Nugini dan Pasifik mengatakan: “UNOPS bangga telah bermitra dengan Pemerintah Jepang dalam mendukung kesiapan dan respon menghadapi COVID-19. Melalui penyaluran perlengkapan medis dan obat-obatan, kami tetap berkomitmen untuk mendukung Pemerintah Indonesia menguatkan sistem pelayanan kesehatan di negara ini.”

 

SELESAI

 

Kontak Media:

  • Pemerintah Media: Untuk kontak media, silakan hubungi: Yahata Hironori, First Secretary at the Embassy of Japan in Indonesia (hironori.yahata@mofa.go.jp
  • UNOPS: Untuk kontak media, silakan hubungi: Ffion Conlon, Communications and Partnerships Officer (ffionc@unops.org

 

Mengenai UNOPS:

Misi UNOPS adalah membantu masyarakat membangun kehidupan yang lebih baik dan negara-negara mencapai perdamaian dan pembangunan berkelanjutan. Kami membantu mitra-mitra PBB, pemerintah dan lainnya untuk mengelola proyek, dan menyalurkan infrastruktur berkelanjutan dan pengadaan barang dan jasa secara efisien. Kami merespon kebutuhan-kebutuhan mitra pada lingkungan yang paling menantang, dengan mengkombinasikan sisi-sisi terbaik dari PBB dan sektor swasta, dalam membangun landasan bagi negara-negara untuk mencapai pembangunan berkelanjutan. Keterangan selanjutnya mengenai UNOPS dapat ditemui di: www.unops.org

 

Ffion Conlon

UNOPS
Communications and Partnerships Officer

Entitas PBB yang terlibat dalam kegiatan ini

UNOPS
Kantor PBB untuk Layanan Proyek

Tujuan yang kami dukung lewat prakarsa ini