Namun di banyak tempat, dalam banyak konteks, kita gagal mewujudkan perdamaian.
Tema Hari Perdamaian Internasional tahun ini - “Akhiri Rasisme, bangun Perdamaian” - mengingatkan kita pada banyak cara rasisme yang meracuni hati dan pikiran orang-orang, dan mengikis perdamaian yang kita semua cari.
Rasisme merampas hak dan martabat orang. Hal ini memicu ketidaksetaraan dan ketidakpercayaan. Dan membuat orang-orang semakin menjauh, pada saat kita seharusnya bersatu, sebagai satu keluarga manusia, untuk memperbaiki dunia kita yang retak.
Alih-alih saling bertarung, kita harus bekerja untuk mengalahkan musuh sejati kita: rasisme, kemiskinan, ketidaksetaraan, konflik, krisis iklim, dan pandemi COVID-19.
Kita harus meruntuhkan struktur yang menopang rasisme dan mengangkat gerakan hak asasi manusia di mana-mana.
Dan kita harus menenggelamkan suara-suara jahat dari ujaran kebencian dengan seruan yang bersatu dan berkelanjutan untuk kebenaran, pengertian, dan saling menghormati.
Pada hari yang penting ini, waktu untuk menjalankan 24 jam tanpa kekerasan dan gencatan senjata, kami memperbarui seruan kami kepada semua orang untuk melakukan lebih dari sekedar meletakkan senjata mereka.
Kami meminta setiap orang untuk menegaskan kembali ikatan solidaritas yang kita miliki sebagai manusia dan ikut serta untuk membangun dunia yang lebih baik dan lebih damai.